Derby pun menjadi tim pertama sepanjang sejarah Premier League yang sudah dipastikan terdegradasi pada bulan Maret.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - George Foreman Membantai Penakluk Muhammad Ali dalam 2 Ronde Saja
Robbie Savage dkk, mengakhiri musim dengan hanya meraih 11 poin.
Mereka cuma menang sekali, imbang 8 kali, dan 29 kali mengalami kekalahan.
Sampai sekarang perolehan 11 angka itu menjadi rekor terendah sepanjang sejarah Premier League.
Sepanjang musim 2007-2008, Derby hanya mencetak 20 gol dan kebobolan 89 gol.
Top scorer mereka adalah Kenny Miller yang cuma membukukan 4 gol.
Status sebagai tim terburuk di Premier League pantas disematkan kepada Derby karena mereka juga mengukir rekor-rekor negatif lain.
Mereka mendapatkan kemenangan paling sedikit, mencetak gol paling minim, dan sempat kebobolan paling banyak.
Rekor yang disebut terakhir belum lama ini dipecahkan oleh Sheffield United.
Pada kompetisi 2023-2024, The Blades kebobolan 104 gol.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar