"Juga sangat baik dengan tim. Setiap saat hubungannya semakin baik dan semakin baik."
"Tapi kami harus tetap fokus, berkonsentrasi penuh karena misalnya di musim terbaik saya di MotoGP pada 2019, satu-satunya sirkuit di mana saya melakukan kesalahan adalah di sini."
"Jadi fokus saja dan coba lakukan yang terbaik selama akhir pekan," tutur Marc Marquez.
Marquez lantas menambahkan bahwa ia memahami ekspektasi publik padanya tentu cukup tinggi.
Karena itu ia tetap mengingatkan insiden di tahun 2019 agar tidak terlalu percaya diri.
"Saya tahu bahwa ekspektasi semakin tinggi di setiap balapan."
"Dan hasilnya tidak membantu meredakan ekspektasi."
"Jadi untuk alasan itu saya (menyebut) 2019, karena itu adalah satu-satunya sirkuit di mana saya melakukan kesalahan."
"Saya mencoba untuk berpikir dengan cara yang negatif untuk menghindari kepercayaan diri ekstra yang dapat menciptakan situasi yang tidak kita sukai."
"Jadi mari kita lihat bagaimana kami memulai, mari kita lihat di mana lawan-lawan kami dan dari titik itu kami akan mencoba melakukan yang terbaik," tambahnya
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar