Dengan keputusan ini, Axelsen kemungkinan akan absen dari kompetisi selama fokus pada pemulihan.
Sementara itu, Axelsen bukanlah satu-satunya pebulu tangkis yang akan fokus pada pemulihan.
Selain Axelsen, Lee Zii Jia yang mengalami cedera di bagian ankle juga memutuskan untuk fokus pada pemulihan cedera.
Kemungkinan Lee akan absen setidaknya tiga bulan untuk membuatnya pulih secara penuh.
Di sisi lain, hal serupa juga dilakukan Anthony Sinisuka Ginting.
Tunggal putra Indonesia itu juga memilih menepi selama sekitar tiga bulanan karena cedera bahu kanannya.
Dengan absennya nama-nama besar ini, peta persaingan tunggal putra di kompetisi BWF World Tour beberapa bulan ke depan sepertinya akan mengalami perubahan.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | NST.com.my |
Komentar