Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Sia-sia Diorbit ke Timnas U-20, Evandra Florasta Yakin Bawa Indonesia Back to Back ke Piala Dunia U-17

By Nungki Nugroho - Sabtu, 5 April 2025 | 00:35 WIB
Berkah diorbit ke timnas U-20 Indonesia, Evandra Florasta jadi pahlawan timnas U-17 Indonesia saat lawan Korea Selatan di Piala Asia U-17 2025, optimistis bawa Garuda Asia back to back ke Piala Dunia.
KITAGARUDA.ID
Berkah diorbit ke timnas U-20 Indonesia, Evandra Florasta jadi pahlawan timnas U-17 Indonesia saat lawan Korea Selatan di Piala Asia U-17 2025, optimistis bawa Garuda Asia back to back ke Piala Dunia.

Akan tetapi, bola rebound bisa diteruskan menjadi gol oleh gelandang Bhayangkara FC tersebut.

Evandra memiliki peran krusial pada pertandingan ini.

Pengalamannya bermain di timnas U-20 Indonesia memberi pengaruh di lini tengah timnas U-17 Indonesia.

Seperti diketahui, Evandra turut dimainkan pelatih Indra Sjafri saat timnas U-20 mentas di Piala Asia U-20 pada Februari lalu.

Meskipun akhirnya timnas U-20 gagal usai menempati peringkat ketiga Grup C dengan dua kekalahan dari Iran dan Uzbekistan, serta imbang lawan Yaman.

Kini, Evandra kembali ke timnas U-17 dengan mental yang lebih terasah.

Evandra mengaku tidak menyangka bisa menaklukkan tim kuat seperti Korea Selatan.

"Tim telah menargetkan ini sejak tiga bulan, tetapi kami tidak menyangka bisa menang lawan Korea," kata Evandra.

Menurutnya, kemenangan ini memberi motivasi berlipat bagi pasukan Merah Putih pada laga berikutnya.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-17 Indonesia di Piala Asia U-17 2025 - Langsung Tantang Korea di Laga Perdana, Nova Arianto Diminta Lanjutkan Tradisi ke Piala Dunia


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X