Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Sejarah hari ini 15 tahun yang lalu mencatat penampilan terakhir pesepak bola legendaris, Paolo Maldini, buat satu-satunya klub yang pernah dia bela, AC Milan.
Maldini adalah salah satu pemain yang berstatus one-club man di jagat sepak bola dunia.
Bek asal Italia ini hanya memperkuat 1 klub sepanjang kariernya.
Lahir di Milan pada 26 Juni 1968, Maldini dididik di akademi klub kampung halamannya, AC Milan, pada 1978-1984.
Dalam usia masih 16 tahun, Paolo Maldini melakoni debutnya di Liga Italia pada 20 Januari 1985.
Tidak banyak pemain mampu melanjutkan prestasinya di tim junior saat tampil buat skuad senior.
Maldini adalah salah satu pemain yang sanggup melakukannya.
Dengan cepat anak Cesare Maldini yang juga pernah memperkuat AC Milan ini merebut tempat di tim utama.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Strategi Bom Mike Tyson Melawan Instruksi, Pelatih Rival Minta Ampunan
Maldini tampil konsisten sehingga dia menjadi anggota 3 tim super yang pernah terbentuk di AC Milan pada era yang berbeda.
Di tim yang dijuluki Gli Immortali alias The Immortals, Maldini bermain bareng pemain-pemain legendaris di antaranya Trio Belanda: Frank Rijkaard, Ruud Gullit, dan Marco van Basten.
Dia membawa The Immortals menjuarai Piala Champions 1989 dan 1990.
Maldini tetap bertahan sebagai anggota starting XI dalam tim super AC Milan berikutnya, yakni Gli Invicibili atau The Invincibles.
Bersama Maldini, AC Milan mengukir rekor tak terkalahkan dalam 58 laga Liga Italia di awal 1990-an.
The Invincibles juga menjuarai Liga Champions 1994.
Menyusul pensiunnya Franco Baresi setelah musim 1996-1997, Paolo Maldini ditunjuk menjadi kapten AC Milan.
Ban kapten sangat lama dipegang oleh Maldini sehingga Milanisti menjulukinya sebagai Il Capitano.
Tim Merah Hitam kembali membentuk sebuah tim super pada awal era 2000-an.
Maldini masih menjadi pemain utama tim yang berjulukan I Meravigliosi alias The Wonderful Ones.
Dia membawa AC Milan menjadi juara Liga Champions lagi pada 2003.
Walaupun usianya sudah hampir 40 tahun, Maldini terus menjadi pilihan utama di AC Milan.
Pada 18 April 2009, Maldini akhirnya mengumumkan bahwa dia akan pensiun di ujung musim 2008-2009.
Momen Paolo Maldini memainkan laga terakhirnya buat AC Milan terjadi pada sejarah hari ini, 31 Mei 2009.
Tampil menjadi starter, Maldini membawa AC Milan mengalahkan tuan rumah Fiorentina 2-0 di Stadion Artemio Franchi pada laga terakhir Liga Italia 2008-2009.
Maldini pensiun dan AC Milan memberikan penghormatan berupa memensiunkan nomor punggung 3 yang identik dengan Il Capitano.
Sejumlah rekor di AC Milan masih atas nama Paolo Maldini sampai sekarang.
Di antaranya adalah rekor penampilan terbanyak di semua kompetisi (902 pertandingan) dan masa bakti terlama (24 tahun 132 hari),