Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nico Rosberg Akan Kendarai Mobil Formula E pada Berlin E-Prix 2018

By Delia Mustikasari - Rabu, 11 April 2018 | 19:08 WIB
Mantan pebalap Formula 1 asal Jerman, Nico Rosberg, berpose dalam acara peluncuran Mercedes F1 W07 hybrid di museum Mercedes-Benz, Stuttgart, Jerman, 21 Agustus 2017.
SEBASTIAN GOLLNOW/DPA/AFP PHOTO
Mantan pebalap Formula 1 asal Jerman, Nico Rosberg, berpose dalam acara peluncuran Mercedes F1 W07 hybrid di museum Mercedes-Benz, Stuttgart, Jerman, 21 Agustus 2017.

"Ini adalah momen yang sangat istimewa untuk melihat mobil baru berjalan untuk pertama kalinya di depan umum dan momen itu membutuhkan nama istimewa untuk mendapatkan kehormatan itu," kata pendiri dan CEO Formula E Alejandro Agag.

"Melihat nama seperti Rosberg mengemudikan mobil Gen2 di depan para penggemar di Berlin adalah momen yang hebat untuk seri ini," ujar Agag.

Agag menggambarkan Rosberg sebagai duta istimewa untuk dunia motorsport.

Memasuki musim keempat, Formula E diikuti 10 tim dan 20 pebalap yang berlaga dalam 10 balapan di kota-kota besar di seluruh dunia.

Balapan terdekat atau putaran ketujuh Formula E akan digelar di Roma, Italia pada 14 April mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : thenews.com.pk


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X