Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menanti Solusi Bak Pasir Stadion Utama GBK

By Selasa, 13 Februari 2018 | 15:20 WIB
Suasana Stadion Utama Gelora Bung Karno saat digelar test event atletik pada Minggu (11/2/2018).
FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM
Suasana Stadion Utama Gelora Bung Karno saat digelar test event atletik pada Minggu (11/2/2018).

Ya, ujung bak pasir yang hampir menempel ke tribun dan terlalu dekat dengan lintasan memang membuat bak pasir lompat jauh dan lompat jangkit ini seakan dipaksakan berada di area tersebut.

Namun, pelompat jauh nasional, Maria Natalia Londa, tak terlalu mempermasalahkan hal itu.

Dirjen Cipta Karya Sri Hartoyo yang bertanggung jawab dalam renovasi SUGBK juga menyatakan hal senada.

"Yang kami kerjakan itu sudah sesuai dengan supervisi yang sudah ada. Kalau tidak sesuai, akan kami cek. Masih bisa ada perubahan dan akan kami sesuaikan," ucap Sri.

Valson juga menyatakan bahwa test event atletik yang digelar di SUGBK, 11-14 Februari, menjadi momen yang tepat untuk memperbaiki semua yang ada menuju pelaksanaan AG.

"Beberapa bagian di tempat latihan (Stadion Madya) memang masih dalam proses penyelesaian. Tapi, ini adalah test event yang berfungsi supaya kita tahu bagaimana untuk bisa menjadi lebih baik," ucap Valson yang merupakan Sekjen Federasi Atletik India itu.


Ekspresi atlet lompat jauh Indonesia, Suwandi Wijaya, saat mendarat pada test event di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (12/2/2018).(FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

"Venue, time and scoring equipment, dan peralatan untuk kompetisi adalah tiga hal yang kami cek dalam pelaksanaan test event ini," kata Valson.

Kiprah Yaspi Boby

Atletik yang menjadi cabang satu-satunya yang digelar di SUGBK ini juga mempersiapkan para atletnya menuju AG 2018. Para sprinter putra pelatnas pun turun di final nomor 100 meter putra pada Minggu (11/2/2018) lalu.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.844


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X