GRESIK - Kazakstan harus menunggu dua tahun lagi untuk mendapatkan peluang meraih gelar pada Kejuaraan Bola Voli Asia (Asian Senior Men's Championship).
Tahun ini, Kazkstan tinggal selangkah lagi untuk meraih gelar perdana. Mereka berhasil menembus babak final turnamen yang digelar di Gresik, Jawa Timur, 24 Juli-1 Agustus.
Namun, pada partai final yang digelar di GOR Tri Dharma, Selasa (1/8/2017), mereka kalah 1-3 (13-25, 20-25, 27-25, 23-25) dari sang juara bertahan, Jepang.
"Spike pemain-pemain Jepang sangat bagus. Servis mereka juga sangat bagus sehingga sulit bagi kami untuk melakukan receive," kata Igor Nikolchaenko, pelatih Kazakstan, setelah pertandingan.
Nikolchaenko mengatakan bahwa para pemainnya sebenarnya bermain bagus pada partai final, yang merupakan laga ke-8 mereka pada turnamen ini.
Baca juga:
- Indonesia Kirim 534 Atlet pada SEA Games 2017
- Ini Jadwal Pertandingan Bulu Tangkis pada SEA Games 2017
- Rekrutan Baru Satria Muda Akui Ingin Dilatih Youbel Sondakh
"Pada set pertama dan kedua, Jepang sulit dibendung. Pada set ketiga, fisik mereka menurun sehingga kami bisa menang," kata Nikolchaenko.
"Namun, pada set keempat, mereka bermain bagus lagi, dan kami kalah," ujar dia menambahkan.
Kazakstan juga menjadi runner-up pada keikutsertaan pertama mereka di Kejuaraan Bola Voli Asia (1993).
Setelah itu, mereka selalu gagal masuk empat besar, hingga terjadi lagi tahun ini. Dua tahun lalu di Teheran, Iran, mereka menutup turnamen dengan berada di peringkat ke-9.
Kejuraan Bola Voli Asia 2019 rencananya akan digelar di salah satu kota di Australia.
Negara-negara yang tahun ini masuk delapan besar, termasuk Indonesia yang berada di peringkat keempat, sudah mengantongi tiket untuk ikut pada 2019.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | - |
Komentar