Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bom, Mogok, Banjir. Selamat Datang di Paris!

By Sabtu, 4 Juni 2016 | 17:44 WIB
papan pengumuman yang berisi penutupan Museum Louvre dikarenakan meluapnya sungai Seine.
JOEL SAGET/AFP PHOTO
papan pengumuman yang berisi penutupan Museum Louvre dikarenakan meluapnya sungai Seine.

Sambutan kepada Euro 2016 terasa kian tak menyenangkan karena jantung Prancis, Paris, dilanda banjir.

Bahkan, Musee du Louvre, museum berbentuk piramida yang biasanya menyedot atensi pengunjung, terpaksa tutup pada 3 Juni.

Namun, saya yakin serangkaian kejadian tadi tak akan banyak mengganggu persiapan Prancis sebagai tuan rumah.

Ahli semiotika Prancis, Roland Barthes, pernah bilang bahwa Paris n’a pas été inondé (Paris tidak kebanjiran).

Barthes mengatakan bahwa banjir besar yang melanda ibu kota Prancis pada Januari 1955 lebih merupakan perayaan ketimbang malapetaka.

Publik Prancis kala itu dibuat terhibur oleh berbagai pemandangan baru seperti mobil-mobil yang cuma kelihatan atapnya saja, kucing yang berharihari tak turun dari pohon, atau lampu jalan yang mendadak pendek karena tertutup air layaknya bunga bakung.

Karena itu, publik Prancis kini harus tetap menganggap banjir sebagai bagian dari perayaan besar.

Pesta bernama Euro 2016.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No.2.670


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X