Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Conte dan Allegri, Bak Langit dan Bumi

By Sabtu, 7 Mei 2016 | 14:29 WIB
Manajer Juventus, Massimiliano Allegri tengah memberikan instruksi pada laga Serie A antara ACF Fiorentina kontra Juventus FC di Stadio Artemio Franchi, 24 April 2016.
GABRIELE MALTINTI/GETTY IMAGES
Manajer Juventus, Massimiliano Allegri tengah memberikan instruksi pada laga Serie A antara ACF Fiorentina kontra Juventus FC di Stadio Artemio Franchi, 24 April 2016.

3. Menetaskan Talenta Muda

Di samping sukses menghadirkan kubu pemain senior di pihaknya, Allegri juga mampu mengambil hati para pemain muda.

Tak sebatas mengambil hati, juga membuat mereka muncul sebagai bintang-bintang anyar Serie A.

Tengok bagaimana Allegri berhasil meroketkan Paulo Dybala, Daniele Rugani, Mario Lemina, dari pemain biasa menjadi pemain hebat.

Penyegaran dalam tubuh tim ini ampuh untuk menjaga stabilitas kapal Juve di saat pemain senior butuh dirotasi.

4. Paul Pogba

Setelah mengendalikan pemain senior, legiun muda, dan beberapa wajah baru seperti Sami Khedira, hal yang tak kalah penting adalah usaha untuk menjaga Paul Pogba.

Butuh tangan dingin untuk menjaga pemain muda yang diincar mayoritas klub besar Eropa, agar bisa mempertahankan performanya.

Allegri bisa membuat Pogba diterima figur mapan seperti Vidal, Marchisio, dan Pirlo, sebagai pilihan utama di tim inti, tanpa membuat Pogba besar kepala, dan tanpa membuat pemain lain sakit hati. Kualitas Pogba pun semakin meninggi di bawah polesan Allegri.

5. Tekan Emosi

Tak seperti Conte yang terlihat garang pada saat memimpin Juve, Allegri justru cenderung kalem. Sesi latihan berlalu nyaris tanpa teriakan dalam memperbaiki kinerja anak asuhnya.

Namun, bukan berarti Allegri tak punya wibawa. Ia memilih untuk berbicara dari hati ke hati dalam mencari solusi. Begitu pula ketika berbicara di hadapan media.

Meski begitu, sesekali Allegri masih sering meluapkan emosi dengan berteriak dari tepi lapangan pada saat laga berjalan tidak sesuai plot.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA No.2.665


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X