Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Mau Larut Kisruh, Pelatih Fokus Pembinaan

By Jumat, 23 Oktober 2015 | 09:38 WIB
Kas Hartadi, Aji Santoso, dan Ibnu Grahan terpaksa lebih intensif di akademi.
Kas Hartadi, Aji Santoso, dan Ibnu Grahan terpaksa lebih intensif di akademi.

Fachri Husaini

(SSB Pelangi Mandau, Bontang)

Selepas tak lagi menangani timnas U-16 dan U-19 lantaran batal berlaga di Piala AFF 2015, Fachri Husaini langsung kembali ke Bontang untuk berkantor di PT Pupuk Kaltim dan melatih SSB Pelangi Mandau binaan kantornya.

Menurutnya, SSB Pelangi Mandau adalah transformasi dari Diklat Mandau yang sudah sejak lama berdiri. Di SSB itu, Fachri berposisi sebagai direktur teknik dan pelatih kepala.

Namun, ia sempat merasa kecewa lantaran kisruh sepak bola nasional yang kini melanda sedikit berpengaruh pada iklim latihan di SSB-nya.

“Dulu saat Evan Dimas dkk. (U-19) juara, latihan di sini sangat meriah. Sekarang saat tak ada timnas dan kompetisi, para orang tua seolah malas mengantarkan anak-anaknya untuk berlatih,” ucap eks pemain dan pelatih Pupuk Kaltim (sekarang Bontang FC) itu.

Akan tetapi, ia tetap optimistis gairah anak-anak untuk berlatih di SSB tetap akan tinggi.

“Hal itu terlihat pada kelompok usia 8 kami. Di sana ternyata banyak peminatnya. Tapi berbeda di kelompok usia 10, 12, 14, dan 16 tahun,” tuturnya. (Kukuh Wahyudi)


Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : Harian BOLA 22 Oktober 2015


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X