Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mau Darah, Deontay Wilder Kacaukan Duel Tyson Fury vs Anthony Joshua

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 19 Mei 2021 | 06:00 WIB
Aksi Tyson Fury saat menganvaskan Deontay Wilder, Minggu (23/2/2020
twitter.com/BleacherReport
Aksi Tyson Fury saat menganvaskan Deontay Wilder, Minggu (23/2/2020

Fury pun berbelok mengatur pertarungan melawan Joshua, yang tampaknya sudah oke.

Namun seperti dilaporkan jurnalis Mike Coppinger, Wilder menempuh jalur hukum dan dinyatakan menang.

"Arbiter yang menengahi perselisihan kontrak Fury-Wilder, Daniel Weinstein, menyatakan Fury berutang pertarungan ketiga melawan Wilder," tulis Coppinger.

Menurut Weinstein, Fury harus melawan Wilder selambat-lambatnya pada 15 September.

Tanggal itu sudah pasti akan membatalkan duel Fury-Joshua, yang dijadwalkan berlangsung pada 14 Agustus.

Bisa saja kubu Fury mencapai kesepakatan dengan membayar Wilder supaya trilogi tidak perlu dilakukan.

Baca Juga: RESMI! Pada 14 Agustus Tyson Fury Siap Ladeni Anthony Joshua

Akan tetapi, Bob Arum selaku promotor Tyson Fury di Top Rank ternyata tidak mau melakukan hal itu.

"Kami tidak akan membayar Wilder untuk menepi. Lebih baik menyingkirkan dia sekalian baru kemudan menyelesaikan bisnis melawan Joshua," kata Arum seperti dikutip Juara.net dari Essentiallysports.

Menurut Arum, pihaknya telah mengamankan stadion dan tanggal untuk trilogi Fury-Wilder.

Pertarungan tersebut bisa digelar pada 24 Juli mendatang.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : essentiallysports.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X