Bersua Bivol pada bulan Mei lalu, Alvarez takluk dalam pertarungan 12 ronde penuh.
Baca Juga: Gelar Raja Tinju dalam Bidikan, Jagoan Ini Siap Hadapi Penakluk Canelo Alvarez
Seusai duel, Canelo Alvarez segera mengajukan bentrokan ulang.
Akan tetapi, duel tinju itu baru bisa dihelat paling cepat pada tahun 2023 mendatang mengingat Alvarez sudah terlebih dahulu "janjian" dengan Gennady Golovkin.
Soal gelar raja tinjunya yang kian memudar, Alvarez tidak mau pusing.
Alvarez yakin dirinya yang terbaik karena pencapaiannya pindah-pindah kelas tidak pernah dilakukan raja tinju dunia lainnya.
"Jujur, saya tak tahu cara mereka membuat penilaian soal hal itu," kata Canelo Alvarez.
"Tetapi, saya tetap merasa yang terhebat."
"Coba absen petinju yang pindah-pindah kelas. Menaikkan dan menurunkan berat badannya demi menjajal tantangan lain."
"Tidak ada yang pernah melakukan hal tersebut."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Boxingscene.com |
Komentar