"Dengan begitu, saya memperpendek jarak 5 poin di klasemen dari Quartararo."
"Ternyata, saya sekarang memperkecil jarak 13 poin. Jadi dalam hal kejuaraan, hasil setelah insiden itu lebih baik."
“Tetapi, saya kehilangan kemenangan. Saya cukup yakin bisa menang hari ini dan saya hanya memiliki satu kemenangan dalam karier."
"Jadi saya lebih memilih untuk memulihkan 5 poin itu dan meraih kemenangan!”
“Sesuatu yang saya lewatkan dalam 4-5 balapan terakhir adalah menjadi yang tercepat di trek."
Baca Juga: Biar Kejadian Memalukan Aleix Espargaro Tak Terulang, Begini Saran Pembalap Tertua MotoGP 2022
"Saya pikir pada akhir pekan ini, kecuali saat kualifikasi dengan yellow flag, saya menjadi yang tercepat."
Kendati gagal menabf karena aksi Fabio Quartararo, Aleix Espargaro menolak menyebut Quartararo sebagai pembalap yang kotor.
Menurutnya, Fabio Quartararo tidak arogan dan hanya salah membuat penilaian.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar