Marc Marquez pun kini berani mencanangkan target untuk MotoGP 2023.
Rival Valentino Rossi ini mengaku siap untuk kembali bersaing memperebutkan gelar juara dunia di musim yang akan datang.
Pernyataan Marquez ini lantas menjadi perhatian sendiri bagi kompetitornya di musim depan seperti Enea Bastianini.
Baca Juga: Honda Jeblok di MotoGP 2022, Begini Pembelaan Marc Marquez untuk Bos
Dalam wawancara dengan La Gazatta dello Sport, pembalap asal Italia ini menyampaikan opini tentang peluang Marquez.
Bastianini mengamini bahwa pembalap Repsol Honda itu memang memiliki potensi jadi juara dunia pada 2023.
Walaupun demikian, rekan setim Francesco Bagnaia ini mengatakan bahwa perjuangan Marquez tidak akan segampang sebelumnya.
Pembalap 25 tahun ini mengatakan bahwa level MotoGP saat ini sudah meningkat diiringi dengan lebih banyaknya pengendara yang kencang.
"Untuk beberapa tahun, dia telah menjadi seorang acuan."
"Namun, levelnya telah meningkat sekarang."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar