Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Puncak Keganasan Mike Tyson, Petinju Tak Terkalahkan Di-KO dengan 8 Pukulan
Saat itulah perasaan frutrasi mulai menghinggapi Iron Mike.
Pada pertemuan pertama, Tyson juga mengeluh soal banyaknya benturan kepala yang dilakukan Holyfield.
Akhirnya di ronde 3 terjadilah momen kontroversial yang menghebohkan jagat tinju.
Dalam sebuah clinch sekitar 40 detik sebelum ronde tersebut berakhir, Tyson menggigit telinga kanan Holyfield.
Secuil daging sampai lepas dari telinga Holyfield yang kemudian dimuntahkan Tyson.
Holyfield melompat berputar-putar karena kesakitan.
Wasit Lane menghentikan pertarungan.
Lane sudah sempat menyatakan kepada Komisi Atletik Nevada yang berada di pinggir ring bahwa dia akan mendiskualifikasi Tyson karena menggigit Holyfield.
Tetapi, Lane kemudian menyerahkan keputusan kepada dokter ring.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BoxRec.com |
Komentar