Big George tidak terkalahkan dengan membawa rekor 40-0 di mana dia meraih 37 kemenangan KO.
Foreman juga berstatus juara dunia sejati di kelas berat dengan memegang sabuk WBA dan WBC.
Seperti dikutip dari BoxRec, orang dalam kamp Foreman mengatakan bahwa sang juara bertahan dan para pelatihnya berdoa sebelum pertarungan.
Mereka berdoa agar George Foreman tidak sampai membunuh Muhammad Ali.
Saat itu Ali benar-benar dianggap bukan tandingan Foreman.
Namun, The Greatest ternyata bertarung dengan taktis untuk menjungkirbalikkan prediksi.
Mulai ronde 2, Ali bersandar di tali ring dan membiarkan Foreman melancarkan pukulan-pukulan sementara dia bertahan.
Pelatih Ali, Angelo Dundee, meminta petinjunya menjauh dari tali ring.
Namun, Ali membantahnya. "Saya tahu apa yang saya lakukan," ujar Si Mulut Besar ketika itu.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Habis Disetrap 43 Bulan, Muhammad Ali Habisi Lawan di Ronde 3
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BoxRec.com |
Komentar